--> Cara memperbaiki Windows 8/8.1 tidak bisa login | Alek Trik

Kumpulan berbagai trik, tips, dan informasi tentang troubleshooting dan solusi komputer dan internet

Tuesday, February 23, 2016

Cara memperbaiki Windows 8/8.1 tidak bisa login

| Tuesday, February 23, 2016
Sebelumnya saya telah memberikan postingan mengenai permasalahan yang sering terjadi pada notebook Acer Aspire E1-470. Kali ini saya ingin membagikan bagaimana waktu itu memperbaiki windows 8 .1 pada notebook tersebut yang tidak bisa login pada notebook tersebut.

Jadi pada saat itu ceritanya ketika notebook itu diberikan kepada saya, teman ayah saya itu berkata kalau laptopnya itu diam tak bergerak, dan minta di instal ulang. Setelah saya cek ternyata maksud dia tidak bergerak itu ketika saat login windows hanya loading lama tapi tidak berhasil masuk start screen atau desktop dan kembali lagi ke menu login.

Kemudian saya coba masuk ke safe mode, namun gagal tidak berhasil masuk safe mode. Akhirnya saya menggunakan DVD instalasinya untuk melakukan repair. Tentunya windows instalasinya harus sama versinya dengan yang di install di notebook tersebut. Ada beberapa pilihan repair yang terdapat pada DVD instalasi windows tersebut. Diantaranya adalah :


A. Troubleshoot
1.Troubleshoot >Refresh your PC ; ini untuk menyegarkan kembali system operasi tanpa kehilangan data di komputer kita. Hamper mirip dengan repair nya windows XP. Aplikasi yang terinstal masih sama, tetapi seolah-olah baru di install saja.
cara memperbaiki windows 8 tidak bisa login
cara memperbaiki windows 8 tidak bisa login1


2. Troubleshoot> Reset your PC; Jika anda memilih menu ini anda berarti akan menghapus semua data file yang anda miliki

B. Advanced Options
Pada pilihan Advanced options disitu terdapat :
1.System Restore>merestore system ke sebelum terjadinya masalah disistem.
2. System Image Recovery> menggunakan image recovery yang sudah dibuat sebelumnya
3. Start-Up Repair>mengatasi problem loading pada windows startup.
4.Command prompt> gunakan ini untuk pengguna yang sudah advanced

Pada kasus yang saya tangani ini, saya mencoba start-up repair terlebih dahulu, setelah itu restart notebook nya untuk mengetahui apakah sudah bisa login atau belum. Ternyata masalah masih belum terpecahkan, windows tetap tidak mau login dan selalu kembali keadaan semula saat sebelum login.
Lalu saya gunakan command prompt dan disitu saya coba script untuk mengaktifkan administrator yang saya dapat dari internet, windows 7 akan tetapi saya coba terapkan di windows 8 ini, siapa tahu bisa, adapun scriptnya adalah : net users adminsistrator /active:yes lalu tekan enter kemudian keluar dari jendela cmd tersebut lalu restart komputernya.

Alhamdulillah hasilnya berhasil notebook yang semula tidak bisa login alias selalu mental dan kembali kekondisi sebelum mengklik user account pun sudah normal kembali. Berdasarkan yang saya ketahui dan baca di google, saya pun mencari apakah ada software atau aplikasi yang membuat system crash hingga tidak bisa login. Dan katanya sih ada antivirus yang tidak kompatibel dengan windows 8 ini, tapi kurang tahu juga sih. Hehe. Tapi tidak salahnya saya coba ganti saja.

Dari cerita diatas saya pernah mengalami kasus login mental seperti ini, biasanya terjadi pada windows 7. Sekarang terjadi pula pada windows 8. Perbaikannya pun dari laptop satu ke laptop yang lain terkadang tidak sama. Ada yang hanya sampai start-up repair masalah selesai, namun saya pernah juga mengalami user account tidak bisa login hanya dengan restart saja sudah beres. Ada pula yang sampai harus install ulang karena berbagai trik tidak berhasil, untungnya untuk kasus ini berhasil tanpa install ulang. Hehe.

Demikianlah cara memperbaiki windows 8 tidak bisa login. Semoga bermanfaat dan bisa menjadi solusi bagi yang mengalami kejadian seperti ini.

Related Posts

No comments:

Post a Comment

Silahkan tinggalkan komentar Anda dibawah ini,
Adapun Peraturan berkomentar di blog ini :
1. Berkomentarlah sesuai Artikel diatas
2. Untuk berkomentar gunakan (OpenID/Nama Url/Google+)
3. Berkomentarlah menggunakan Bahasa Yang Jelas
4. Relevan
5. Sopan
6. No Spam,
7. No Link Aktif (Live Link)
8. No Promosi Iklan
9. No OOT(Out Of Topic)