--> Pengalamanku mengatasi hardisk yang bunyi | Alek Trik

Kumpulan berbagai trik, tips, dan informasi tentang troubleshooting dan solusi komputer dan internet

Sunday, January 31, 2016

Pengalamanku mengatasi hardisk yang bunyi

| Sunday, January 31, 2016
Pernahkah anda mengalami hardisk yang suka bunyi..? Jangan langsung mengambil kesimpulan bahwa hardisk anda pertanda sudah rusak. Contohnya beberapa waktu yang lalu saat saya mencoba menambah hardisk untuk komputer PC saya.

Ceritanya hardisk itu akan dipasang ke PC saya karena kapasitas yang saya rasa kurang besar, lalu saya berinisiatif menambahkan hardisk baru tanpa harus mengganti hardisk lama jadi ada dua hardisk di komputer saya.

Saya cek di motherboard masih ada dua slot colokan kabel sata yang masih kosong, namun kabel power untuk hardisk dari bawaan power supply(PSU) hanya dua untuk hardisk sata, lalu sisanya untuk IDE. Kemudian saya menggunakan kabel power sata konverter. Nah setelah saya pasang awalnya sih normal tidak ada kendala apa-apa. Namun setelah beberapa hari pemakaian entah kenapa komputer saya mendadak jadi lemot. Bootingnya terasa lama sekali padahal windows belum lama di install, spek komputer lumayan bgus core i3, ram 4gb ddr3. Ada apa gerangan? Lalu disitu saya menyadari ada suara aneh yang muncul dari dalam casing komputer saya. Ketika saya membuka casing, ternyata bunyi yang dihasilkan berasal dari hardisk yang baru dipasang beberapa hari yang lalu.

Saya berfikir ini hardisknya lemah atau rusak. Tapi bagaimana bisa itu kan hardisk baru banget. Apa mungkin komputer saya tidak kuat karena listrik yang tidak stabil, atau mungkin hardisk yang terlalu besar sekitar 1,5 TB hingga membuat komputer saya tidak kuat.

Lalu saya coba copot hardisk baru tersebut, untuk mengetahui hardisk baru itukah yang bermasalah. Setelah saya copot dan saya hidupkan kembali komputernya, ternyata benar hardisk baru yang dipasang tersebut lah yang membuat komputer saya lemotnya minta ampun. Saya mulai berfikir ada sesuatu yang tidak beres dengan hardisk baru itu, lalu saya coba pindahkan slot kbel sata ke slot yang lain, ternyata lebih parah hardisk tidak terbaca sama sekali di komputer yang terbaca hanya hardisk utama saja. Nah tambah bingung kan? Tidak habis akal akhirnya saya coba pindahkan kabel power yang ada di DVD drive untuk dicoba ke hardisk baru saya tersebut. Hasilnya hardisk yang semula bunyi-bunyi tersebut dan membuat PC saya super lemot, dan bahkan setelah pindah slot kabel sata malah tidak terbaca sama sekali, akhirnya berjalan dengan normal kembali. Alhamdulillah ketakutan saya bahwa hardisk baru itu rusak tidak terjadi. Sempet agak shock juga karena itu hardisk baru kapasitas besar pula 1,5TB, kalau rusak nangis darah saya. haha (lebay).

Jadi berdasarkan pengalaman saya diatas ada beberapa penyebab sebenarnya mengapa hardisk berbunyi sampai komputer kita pun ikut imbasnya hingga menjadi lemot. Belum tentu hardisk itu yang rusak jadi jangan langsung memvonis bahwa hardisk itu sudah rusak. Baiknya kita analisa terlebih dahulu satu persatu.

1.PSU yang baik.
Mungkin saja PSU sudah mengalami penurunan performa hingga daya yang dikeluarkan sudah tidak mencukupi.

2. Kabel Sata
Setelah pengecekan PSU sudah diyakini aman, beralihlah ke pengecekan kabel sata yang menghubungkan antara hardisk yang bermasalah ke mainboard. Pada tahap ini anda coba pindahkan slot satu ke slot yang lainnya. Jika masih belum terselesaikan ganti kabel power sata anda dengan yang baru tentunya tidak longgar.

3. Kabel power sata
Kabel power sata terkadang juga menjadi penyebab hardisk bermasalah, terlebih lagi jika anda menggunakan jenis kabel power sata konverter. Untuk itu kita harus pastikan pin logam yang berada dalam slot power konverter tidak bergoyang-goyang dan kualitas kabel penghubung sifatnya lebih kaku dan kokoh dan jangan gunakan bila kabel tersebut terlihat lentur dan terkesan tidak kokoh.
Jika ketiga point diatas masalah masih belum terselesaikan berarti hardisk anda benar-benar dalam masalah. Hehe.

Demikianlah pengalaman saya dalam mengadapi hardisk yang bunyi. Semoga bermafaat dan bisa membantu kalian yang mungkin mengalami masalah yang sama seperti saya. Ingat jangan langsung memvonis dengan bunyi hardisk yang tidak wajar, analisa terlebih dahulu satu persatu sebelum memutuskan bahwa hardisk tersebut benar-benar rusak.

Related Posts

2 comments:

  1. hardisk saya bunyi cklik setelah dia bunyi pc juga jadi hank / lemot not responding kenapa gan ya?
    kadang setelah di restart gagal booting atau loding nya lama minta ampun ada solusinya gan?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Udh dicobain tips diatas. Sy jg nglamin kejadian serupa bgtu bunyi jd lemot direstart loading lama. Ternyata kbel nya yg rusak. Tes di pc yg lain normal gak?? Klo normal berarti kbel ato komponen pc lainnya yg bermasalah

      Delete

Silahkan tinggalkan komentar Anda dibawah ini,
Adapun Peraturan berkomentar di blog ini :
1. Berkomentarlah sesuai Artikel diatas
2. Untuk berkomentar gunakan (OpenID/Nama Url/Google+)
3. Berkomentarlah menggunakan Bahasa Yang Jelas
4. Relevan
5. Sopan
6. No Spam,
7. No Link Aktif (Live Link)
8. No Promosi Iklan
9. No OOT(Out Of Topic)